Profil Industri Mikro dan Kecil Kota Pematangsiantar 2018 - Badan Pusat Statistik Kota Pematang Siantar

Untuk mendapatkan data BPS silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kota Pematangsiantar Jl. Sisingamangaraja No. 258A Pematangsiantar setiap hari kerja.

Profil Industri Mikro dan Kecil Kota Pematangsiantar 2018

Nomor Katalog : 6104006.1273
Nomor Publikasi : 12730.2017
ISSN/ISBN : -
Frekuensi Terbit : Tahunan
Tanggal Rilis : 30 Desember 2020
Bahasa : Indonesia
Ukuran File : 2.88 MB

Abstraksi

Terkait dengan penyediaan data industri pengolahan mikro dan kecil, Badan Pusat Statistik menyelenggarakan Survei Industri Mikro dan Kecil 2018 (VIMK18) Tahunan. Survei ini diharapkan dapat memberikan profil dan data sektor Industri Mikro dan Kecil baik secara nasional, menurut provinsi atau menurut kabupaten/kota.
Secara umum VIMK18 Tahunan bertujuan untuk mengetahui profil Industri Mikro dan Kecil (IMK) daerah potensi di Indonesia yang dapat digunakan sebagai bahan perencanaan kegiatan ekonomi secara makro. VIMK18 Tahunan akan mengumpulkan dan menyajikan data tentang kegiatan usaha/perusahaan berskala mikro dan kecil yang rinci dan mutakhir menurut Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia (KBLI) 2 digit pada tingkat nasional, provinsi, dan kabupaten/kota.
VIMK18 Tahunan Kota Pematang Siantar dilaksanakan di seluruh kecamatan yang memiliki potensi IMK dengan jumlah blok sensus terpilih sebanyak 28 blok sensus dan mencakup 167 usaha/perusahaan. Sasaran pencacahan meliputi usaha/perusahaan industri mikro dengan banyaknya tenaga kerja 1 s.d. 4 orang dan industri kecil dengan banyaknya tenaga kerja 5 s.d. 19 orang termasuk pengusaha/pemilik.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota PematangsiantarJl. Porsea No 5 Pematangsiantar 21115

Telp (0622) 24495

Faks (0622) 24495

Email : bps1273@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik